Hello,This is me!

Riz Altaf

Not everyone will understand ur journey It's Okay! You're here to live ur life Not to make everyone understand

Sabtu, 16 Juli 2016

Air Terjun Kali Pahit - Bondowoso , Airnya berwarna Hijau


Pertama kali aku ke Kawah Ijen, temanku sempat bilang kalau di dekat kawah ijen tersebut ada Air Terjun namun kita tidak bisa mandi karena airnya beracun. Mungkin yg dimaksud olehnya mengandung belerang.

Di saat perjalanan pulang dari Kawah Wurung, (Baca artikel aku sebelumnya di sini: Hunting Foto di Kawah Wurung ) kami sempat melihat sungai dengan air berwarna hijau cerah. Jadi kepo, dan ternyata setelah kami telusuri (Gak penting juga sebenarnya) ternyata air tersebut berasal dari Air Terjun yang ada di dekat sana. Waw... air terjun... bolehlah mampir :)

***

Letaknya tidak begitu jauh dari Kawah Ijen, lebih tepatnya di sebelah baratnya Kawah Ijen
Baca artikelku saat di Kawah Ijen: Sedikit Cerita di Kawah Ijen



Biaya masuk kami saat itu Rp. 4.000 untuk dua orang dan satu motor. Waktu kami ke sana tempatnya lumayan ramai pengunjung, dan juga ada yang mengambil foto prewed di air terjunnya. Mau tidak mau kami harus menunggu dua sejoli selesai baru bisa foto ke air terjunnya. Yayaya... mengalah lah yah buat orang yang mengabadikan moment bahagia. Hitung-hitung pahala... Jomblo mah gitu... #baper


Buat yang suka photography menurutku tempat ini cocok untuk hunting-hunting photo. Harus pintar-pintar mengambil angle juga sih sebenarnya, karena air terjunnya juga tidak tinggi :)

airnya ijo

awas tersesat

-

-

O ya, kenapa dinamakan kali pahit? mungkin karena rasa airnya pahit kali ya? aku belum pernah nyoba... kalau uda ada yang pernah, kasih tahu aku ya... haha

Semua artikel di blog ini hanyalah untuk berbagi. Mohon maaf jika ada salah dalam penulisan kata. Kritik dan saran sangat diterima, silakan meninggalkan komentar. Semoga bermanfaat. Terima kasih

4 comments: